Thursday, July 31, 2014

Pengertian Layer Data link

LAYER DATA LINK
Layer data link menyediakan transmisi fisik dari data dan menangani notifikasi error, topologi jaringan, dan flow control. Ini berarti layer ini akan memastikan bahwa pesan-pesan akan terkirim melalui peralatan yang sesuai di LAN menggunakan alamat perangkat keras (hardware address),
dan menerjemahkan pesan-pesan dari layer Network menjadi bit-bit untuk dipindahkan oleh layer physical. Layer Data Link melakukan format pada pesan atau data menjadi pecahan-pecahan, yang disebut data frame , dan menambahkan sebuah header yang terdiri dari alamat perangkat keras tujuan dan asal. Informasi tambahan ini membentuk semacam kapsul yang membungkus data asli. Ini bisa dianalogikan dengan mesin, peralatan navigasi, dan alat lain yang terbungkus dalam modul bulan dari pesawat Apollo. Perlengkapan- perlengkapan tersebut hanya berguna pada saat tertentu dalam penerbangan dan kemudian akan dilepas dari modul dan dibuang pada saat yang telah ditentukan. Data yang berjalan di jaringan juga dapat dianalogikan demikian. Gambar 1.10 memperlihatkan layer Data Link dengan spesifikasi Ethernet dan IEEE. Perhatikan bahwa standar IEEE 802.2 digunakan bersama-sama dan menambah fungsi standar IEEE yang lain.

Penting untuk dimengerti bahwa router, yang bekerja di Layer Network tidak peduli sama sekali tentang dimana lokasi suatu host berada. Router hanya peduli pada dimana network tersebut berada, dan cara terbaik untuk menjangkaunya termasuk yang remote. Router akan menjadi sangat obsesif dalam menangani network. Data Link yang bertanggung jawab pada identifikasi sesungguhnya dari tiap peralatan yang ada di network. Untuk sebuah host mengirim paket ke sebuah host lain di network local ataupun mengirimkan paket melewati router, layer Data Link menggunakan pengalaman perangkat keras. Setiap saat sebuah paket terkirim melewati router-router, paket tersebut akan dibungkus dengan informasi control layer Data Link, tetapi informasi tersebut akan dilepas di router penerima yang tertinggal adalah paket asli. Proses pembungkusan (framing) ini akan berlanjut di setiap hop sampai paket akhirnya terkirim ke host penerima yang sebenarnya. Paket itu sendiri tidak pernah berubah sepanjang rute, ia hanya dibungkus dengan semacam informasi control yang diperlukannya untuk melalui berbagai media yang berbeda.
 
Layer Data Link memiliki dua buah sublayer:
  • Media Access Control (MAC) 802.3 Mendefinisikan bagaimana paket ditempatkan di media. Ketentuan di sublayer MAC adalah yang datang duluan akan dilayani lebih dulu (first come/first served), dimana setiap permintaan akan mendapatkan bandwidth yang sama. Pengalamatan fisik didefinisikan disini, seperti halnya topologi logikal. Topologi logikal adalah jalur sebenarnya yang dilalui oleh sinyal data, yang tentunya melalui sebuah topologi fisik. Line discipline, pemberitahuan error (bukan koreksi), pengiriman frame yang tersusun rapi, flow control yang merupakan suatu opsi, juga dapat digunakan di sublayer ini.   
  • Logical Link Control (LLC) 802.2 Bertanggung jawab untuk mengidentifikasi protokol-protokol layer Network dan kemudian melakukan enkapsulasi terhadapnya. Header LLC memberitahukan ke layer Data Link tentang apa yang perlu dilakukan terhadap paket, begitu frame diterima. Cara kerja sebagai berikut: Host akan menerima sebuah frame dan mencari kedalam header LLC untuk mencari ke mana tujuan paket itu (katakanlah alamat IP-nya). LLC juga menyediakan flow control dan pengurutan bit kontrol.

Tuesday, July 29, 2014

Apa itu Layer Network ?

Apa itu Layer Network ?
Layer Network
Layer Network (juga disebut layer 3) mengelola pengalamatan peralatan, melacak lokasi peralatan di jaringan, dan menentukan cara terbaik untuk memindahkan data, artinya layer Network harus mengangkut lalu lintas antar peralatan yang tidak terhubung secara lokal.
Router (yang adalah peralatan layer-3) diatur dilayer network dan menyediakan layanan routing dalam sebuah internetwork. Kejadiannya seperti berikut ini: Pertama-tama, ketika sebuah paket diterima di sebuah interface router, alamat IP tujuan akan diperiksa. Jika paket tidak ditujukan untuk router tersebut, router akan melakukan pengecekan alamat network tujuan pada routing table yang dimilikinya. Pada saat router memilih interface keluar untuk paket tersebut, paket akan dikirimkan ke interface tersebut untuk dibungkus menjadi frame data dan dikirimkan luar ke jaringan lokal. Jika router tidak menemukan entri untuk jaringan tujuan di routing table, router akan membuang paket tersebut.

Sunday, July 27, 2014

Apa Itu Acknowledgment ?

Apa Itu Acknowledgment ?
Acknowledgment
Pengiriman data yang dapat diandalkan (reliable) menjamin keutuhan dari aliran data dari satu mesin ke mesin lain melalui sebuah link data yang fungsional.
Ia menjamin bahwa data tidak akan tergandakan atau hilang. Ini dicapai dengan sesuatu yang disebut Acknowledgment Positif dengan transmisi ulang sebuah teknik yang membuat mesin penerima berkomunikasi dengan mesin pengirim, dengan mengirimkan tanda terima dengan mengirmkan pesan acknowledgment kembali ke penerima ketika ia menerima data. Pengirim mencatat setiap segmen yang dikirimnya dan menunggu acknowledgment-nya sebelum mengirim segmen berikutnya. Ketika ia mengirimkan sebuah segmen, mesin pengirim akan memulai sebuah penghitungan waktu (timer) dan melakukan transmisi ulang jka waktunya habis sebelum acknowledgment dikembalikan oleh penerima data. Pada gambar 1.8, mesin pengirim memindahkan segmen 1, 2, dan 3. mesin penerima mengirmkan tanda terima dan meminta segmen 4. Ketika pengirim menerima acknowledgment, ia mengirimkan segmen 4, 5, dan 6. Jika segmen 5 tidak mencapai tujuan, mesin penerima akan memberitahukan mesin pengirim dengan meminta segmen segmen 5 tersebut untuk dikirim ulang. Mesin pengirim kemudian akan mengirim kembali segmen yang hilang tersebut dan menunggu sebuah acknowledgment, yang harus diterima sebelum ia memulai transmisi segmen 7

Saturday, July 26, 2014

Apa Itu IGRP ?

Apa itu IGRP ?

Pengertian IGRP 
Dymanic Routing adalah salah satu jaringan yang mempunyai jalur lebih dari satu, kata lainnya ketika menggunakan dynamic routing maka sistem administrasi jaringannya lebih cepat dan tidak banyak memakan waktu banyak.
Pada kesempatan kali ini kita akan belajar tentang IGRP yang mana juga termasuk kedalam salah satu Dynamic Routing. IGRP (Interior Gateway Routing Protocol) adalah routing protokol distance vector yang dibuat oleh Cisco. IGRP mengirimkan update routing setiap interval 90 detik. Update ini advertise semua jaringan dalam AS.

IGRP yang merupakan contoh routing protokol yang menggunakan algoritma distance vector yang lain. Tidak seperti RIP, IGRP merupakan routing protokol yang dibuat oleh Cisco. IGRP juga sangat mudah diimplementasikan, meskipun IGRP merupakan routing potokol yang lebih komplek dari RIP dan banyak faktor yang dapat digunakan untuk mencapai jalur terbaik dengan karakteristiknya.
Mari kita langsung saja memulai masuk seting kedalam IGRP :


Misal kita mempunyai gambar rancangan jaringan seperti diatas, dengan Router 1 mempunyai Ip 10.10.10.1.1/30, sedangkan untuk Router 2 dengan Ip 10.10.10.1.2/30. Untuk komputer 1 dengan Ip 192.168.10.2/24 dengan defaul gatewai 192.168.10.1, sedangkan untuk komputer 2 dengan Ip 197.168.10.2/24 dengan defaul gatewainya 197.168.10.1
Langkah awalnya adalah kita seting dahulu router 1 dengan perintah
Tekan enter
Router>
Router>enable
Router#conf t
Seting ip pada eth 0
Router(config)#interface eth0
Router(config-if)#ip add 192.168.10.1 255.255.255.0
Router(config-if)#no shut
Router(config-if)#exit
Seting ip pada serial 0
Router(config)#interface serial 0
Router(config-if)#ip add 10.10.10.1 255.255.255.252
Router(config-if)#clock rate 6400
Router(config-if)#no shut
Router(config-if)#exit
Seting Router IGRP pada router 1 dengan kode NRP 3 digit terakir
Router(config)#
Router(config)#router igrp 804
Router(config-router)#network 10.10.10.0
Router(config-router)#network 192.168.10.0
Langkah selanjutnya adalah seting pada router 2 dengan cara :
Tekan enter
Router>
Router>enable
Router#conf t
Seting ip pada eth 0
Router(config)#interface eth0
Router(config-if)#ip add 197.168.10.1 255.255.255.0
Router(config-if)#no shut
Router(config-if)#exit
Seting ip pada serial 0
Router(config)#interface serial 0
Router(config-if)#ip add 10.10.10.2 255.255.255.252
Router(config-if)#no shut
Router(config-if)#exit
Seting Router IGRP pada router 2 dengan kode NRP 3 digit terakir
Router(config-if)#router igrp 804
Router(config-router)#network 10.10.10.0
Router(config-router)#network 197.168.10.0
Untuk langkah selanjutnya adalah seting antar komputer,
Langkah � langkah konfigurasi pada komputer 1 adalah :
Press Enter to begin
C:>
C:>ipconfig /ip 192.168.10.2 255.255.255.0
C:>ipconfig /dg 192.168.10.1Langkah � langkah konfigurasi pada komputer 2 adalah :
Press Enter to begin
C:>
C:>ipconfig /ip 197.168.10.2 255.255.255.0
C:>ipconfig /dg 197.168.10.1
Langkah uji coba :
Kita coba ping komputer 1 pada komputer 2,
ping 192.168.10.1
Pinging 192.168.10.1 with 32 bytes of data:
Reply from 192.168.10.1: bytes=32 time=60ms TTL=241
Reply from 192.168.10.1: bytes=32 time=60ms TTL=241
Reply from 192.168.10.1: bytes=32 time=60ms TTL=241
Reply from 192.168.10.1: bytes=32 time=60ms TTL=241

Wednesday, July 23, 2014

Jenis - Jenis Konektor dan pengertiannya

Jenis - Jenis Konektor dan pengertiannya ?

Kabel Coaxial
Terdiri atas dua kabel yang diselubungi oleh dua tingkat isolasi. Tingkat isolasi pertama adalah yang paling dekat dengan kawat konduktor tembaga. Tingkat pertama ini dilindungi oleh serabut konduktor yang menutup bagian atasnya yang melindungi dari pengaruh elektromagnetik.
Sedangkan bagian inti yang digunakan untuk transfer data adalah bagian tengahnya yang selanjutnya ditutup atau dilindungi dengan plastik sebagai pelindung akhir untuk menghindari dari goresan kabel.
Beberapa jenis kabel Coaxial lebih besar dari pada yang lain. Makin besar kabel, makin besar kapasitas datanya, lebih jauh jarak jangkauannya dan tidak begitu sensitif terhadap interferensi listrik.

Kabel coaxial terdiri dari :
sebuah konduktor tembaga�
lapisan pembungkus dengan sebuah �kawat ground�.�
sebuah lapisan paling luar.�
Penggunaan Kabel Coaxial
Kabel ini sering digunakan untuk antena televisi dan transmisi telepon jarak jauh. Konektornya adalah BNC (British Naval Connector). Kabel ini terbagi menjadi 2, yaitu:
- coaxial baseband (kabel 50 ohm) �digunakan untuk transmisi digital.
- coaxial broadband (kabel 75 ohm) �digunakan untuk transmisi analog.
Kabel coaxial terkadang juga digunakan untuk topologi bus, tetapi beberapa produk LAN sudah tidak mendukung koneksi kabel coaxial.

Protokol Ethernet LAN yang dikembangkan menggunakan kabel coaxial:
10Base5 / Kabel �Thicknet� :
adalah sebuah kabel coaxial RG/U-8.�
merupakan kabel �original� Ethernet.�
tidak digunakan lagi untuk LAN modern.�

Aturan pengguanan thicknet
o Setiap ujung harus diterminasi dengan terminator 50-ohm .
o Maksimum 3 segment dengan peralatan terhubung (attached device) atau berupa populated segments.
o Sewtiap kartu jaringan memiliki pemancar tambaan (externaltransceiver).
o Setiap segment maksimal berisi 100 perangkat jaringhan, termsuk repeater.
o Maksimum panjang kabel persegment adalah 1.640 feet ( sekitar 500 meter).
o Jarak maksimum antar segment adalah 4.920 feet( sekiutar 1500 meter).
o Setiap segment harus diberi ground.
0 Jarak maksimum antar pencvabang dari kabel utama ke peramngkat adaklah 16 feet (sekitar 5 meter).
0 Jarak minimum antar tap adalah 8 feet (sekitar 2,5 meter).

10Base2 / Kabel �Thinnet�:
adalah sebuah kabel coaxial RG/U-58.�
mempunyai diameter yang lebih kecil dari �Thicknet�.�
menggantikan �Thicknet�.�
tidak direkomendasikan lagi, tetapi masih digunakan pada jaringan LAN yang sangat kecil.�

Aturan penggunaan thinnet
0 Setiap ujung diberi hambatan sebesar 50 Ohm.
o Panjang maksimal kabel sekitar 100 feet (185 meter) per segment.
o Setiap segment maksimum terkoneksi sebanayak 30 perangkat jaringan.
o Kartu jaringan cukup menggunakan transceiver yang onboard.
o Maksimum ada tiga segment yang terhubung satu sama lain.
o Setiap segment dilengkapi dengan satu ground.
o Panjang maksimim antar Tconnentor adalah 1,5 feet 90,5 meter).
o Panjang maksimum kabel dalam satu segment adalah 1,818 feet (555 meter).

Twisted Pair

Kabel twisted pair terjadi dari dua kabel yang diputar enam kali per-inchi untuk memberikan perlindungan terhadap interferensi listrik ditambah dengan impedensi, atau tahanan listrik yang konsisten. Nama yang umum digunakan untuk kawat ini adalah IBM jenis/kategori 3.

Unshielded Twisted Pair
Kabel �Unshielded twisted pair� (UTP) digunakan untuk LAN dan sistem telepon. Kabel UTP terdiri dari empat pasang warna konduktor tembaga yang setiap pasangnya berpilin. Pembungkus kabel memproteksi dan menyediakan jalur bagi tiap pasang kawat. Kabel UTP terhubung ke perangkat melalui konektor modular 8 pin yang disebut konektor RJ-45. Semua protokol LAN dapat beroperasi melalui kabel UTP. Kebanyakan perangkat LAN dilengkapi dengan RJ-45. Secara singkat kabel UTP adalah murah dan mudah dipasang, dan bisa bekerja untuk jaringan skala kecil

Kategori UTP
Terdapat 5 kategori (level) untuk kabel UTP. Kategori ini mendukung sinyal suara berkecepatan rendah (low-speed voice) dan sinyal LAN berkecepatan tinggi. Kategori 5 UTP direkomendasikan sebagai kategori minimum untuk instalasi LAN dan cocok untuk topologi star. Tabel berikut menunjukkan masing-masing kategori :

Shielded Twisted Pair
Kabel STP sama dengan kabel UTP, tetapi kawatnya lebih besar dan diselubungi dengan lapisan pelindung isolasi untuk mencegah gangguan interferensi. Jenis kabel STP yang paling umum digunakan pada LAN ialah IBM jenis/kategori 1.
�Shielded twisted pair� juga adalah jenis kabel telepon yang digunakan dalam beberapa bisnis instalasi. Terdapat pembungkus tambahan untuk tiap pasangan kabel (�twisted pair�).Kabel STP juga digunakan untuk jaringan Data, digunakan pada jaringan Token-Ring IBM. Pembungkusnya dapat memberikan proteksi yang lebih baik terhadap interferensi EMI.

Kabel Fiber Optik
Kabel Fiber Optik adalah teknologi kabel terbaru. Terbuat dari glas optik. Di tengah-tengah kabel terdapat filamen glas, yang disebut �core�, dan di kelilingi lapisan �cladding�, �buffer coating�, material penguat, dan pelindung luar.Informasi ditransmisikan menggunakan gelombang cahaya dengan cara mengkonversi sinyal listrik menjadi gelombang cahaya. Transmitter yang banyak digunakan adalah LED atau Laser.
Kabel Fiber Optik banyak digunakan pada jaringan WAN untuk komunikasi suara dan data. Kendala utama penggunaan kabel fiber optik di LAN adalah perangkat elektroniknya yang masih mahal. Sedangkan harga kabel Fiber Optiknya sendiri sebanding dengan kabel LAN UTP.

KELEBIHAN DAN KELEMAHAN

Kelebihan coaxial:
- hampir tidak terpengaruh noise
- harga relatif murah
Kelemahan:
- penggunaannya mudah dibajak
- thick coaxial sulit untuk dipasang pada beberapa jenis ruang

Kelebihan twisted pair:
- harga relatif paling murah di antara kabel jaringan lainnya
- mudah dalam membangun instalasi
Kelemahan:
- jarak jangkau hanya 100 m dan kecepatan transmisi relatif terbatas (1 Gbps)
- mudah terpengaruh noise (gangguan)
Kelemahan kabel STP
-Attenuasi meningkat pada frekuensi tinggi.
-Pada frekuensi tinggi, keseimbangan menurun sehingga tidak dapat mengkompensasi
timbulnya �crosstalk� dan sinyal �noise�.
-Harganya cukup mahal.

Kelebihan fiber optic:
- ukuran kecil dan ringan
- sulit dipengaruhi interferensi/ gangguan
- redaman transmisinya kecil
- bidang frekuensinya lebar
- Kapasitas bandwidth yang besar (gigabit per detik).
- Jarak transmisi yang lebih jauh ( 2 sampai lebih dari 60 kilometer).
- Kebal terhadap interferensi elektromagnetik.

Kelemahan:
- instalasinya cukup sulit
- tidak fleksibel
- harga relatif mahal
tidak bisa di-tap di tengah
Konektor pada Twister pair

RJ45
Konektor RJ45 adalah konektor yang biasa dipergunakan dalam instalasi jaringan kecil (LAN) dimana kabel yang digunakan adalah kabel twisted pair tipe UTP. Konektor ini berfungsi untuk menghubungkan kabel UTP dengan NIC yang mana kini port yang dipergunakan kebanyakan adalah port RJ45.
Harga konektor yang cukup murah, dan pemasangan yang mudah membuat konektor ini populer5 di kalangan pengguna jaringan berskala kecil atau LAN.
Ciri-ciri yang mendasar dari konektor ini adalah warna konektor yang bening an terdapat 8 pin tembaga di ujung konektor ini sebagai pin-pin yang akan menghubungkan NIC dengan UTP. Cara pemasangannya cukup mudah, yakni dengan mengkrimping dengan tang krimping konektor RJ45, namun apabila terjadi kesalahan dalam pengkrimpingan, mau tak mau konektor ini harus diganti (sekali pakai).

RJ11
RJ 11 adalah konektor yang dipergunakan dalam jaringan telepon. Konektor ini biasanya disandingkan dengan kabel STP.
Konektor pada coaxial

Konektor yang digunakan bersama kabel koaksial adalah konektor Bayonet Neil Concelman (BNC). Adapter-adapter dengan tipe berbeda tersedia untuk konektor BNC, termasuk konektorT, konektor barrel, dan terminator. Konektor pada kabel merupakan titik terlemah di jaringan.

BNC RG59
Connector BNC ini adalah Konector yang digunakan sebagai penghubung antara kabel dengan perangkat CCTV baik monitor, DVR, maupun Camera. Connector ini khusus dipergunakan untuk kabel CCTV jenis RG59. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan dalam instalasi CCTVnya.

BNC RG6
Connector BNC ini adalah Konector yang digunakan sebagai penghubung antara kabel dengan perangkat CCTV baik monitor, DVR, maupun Camera. Connector ini khusus dipergunakan untuk kabel CCTV jenis RG6. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan dalam instalasi CCTVnya.

BNC to BNC
Connector BNC ini adalah Konektor yang digunakan untuk menyambung kabel dari BNC RG6 BNC RG6 yang akan dihubungkan ke Monitor, TV, dan DVR. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan dalam instalasi CCTVnya.

BNC-RCA
Connector BNC ini adalah Konektor yang digunakan untuk merubah BNC menjadi RCA yang akan dihubungkan ke Monitor atau ke TV. Konektor ini merupakan terminasi yang dianjurkan oleh para ahli dan banyak dipakai oleh pemilik rumah / bangunan dalam instalasi CCTVnya

Konektor pada Fiber Optik
a) Konektor FC : digunakan untuk jenis kabel single mode dengan akurasi yang tinggi untuk menghubungkan kabel dengan transmitter maupun receiver.
b) Konektor SC : digunakan dalam jenis kabel single mode dan bisa dilepas pasang. . Konektor SC,bentuknya persegi dan lebih mudah dihubungkan ke area yang ditentukan
c) Konektor ST : bentuknya seperti bayonet berkunci dan hampir mirip dengan konektor BNC. Umum digunakan pada jenis kabel single mode maupun multi mode. Konektor ini paling umum dan yang sering digunakan bersama kabel fiber optik. berbentuk batang, mirip dengan konektor BNC.
d) Konektor Biconic : jenis konektor yang pertama kali muncul dalam komunikasi fiber optik dan jenis ini sekarang sudah sangat jarang digunakan.
e) Konektor D4 : jenis komputer ini hampir mirip dengan konektor FC, hanya berbeda ukurannya. Perbedaannya sekitar 2 mm pada bagian ferrule-nya.
f) Konektor SMA : jenis konektor ini lebih dahulu muncul dari konektor ST yang sama-sama mempunyai penutup dan pelindung.
g) Konektor yang baru saat ini lebih popular adalah konektor MT-RJ. Konektor MT-RJ menggunakan model plastik seperti yang digunakan konektor RJ-45, yang memudahkan untuk dipasang. Dua kabel fiber terhubung ke dalam satu konektor, sama dengan konsep konektor SC.
h) Beberapa jenis konektor lain yang biasanya digunakan dalam jaringan adalah Konektor FDDI, Konektor LC, Konektor MT Array.

Monday, July 21, 2014

Apa Itu Gateway ?

Apa Itu Gateway ?
Gateway adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan satu jaringan komputer dengan satu atau lebih jaringan komputer yang menggunakan protokol komunikasi yang berbeda
sehingga informasi dari satu jaringan computer dapat diberikan kepada jaringan komputer lain yang protokolnya berbeda. Definisi tersebut adalah definisi gateway yang utama.
Seiring dengan merebaknya internet, definisi gateway seringkali bergeser. Tidak jarang pula pemula menyamakan �gateway� dengan �router� yang sebetulnya tidak benar.
Kadangkala, kata �gateway� digunakan untuk mendeskripkan perangkat yang menghubungkan jaringan komputer besar dengan jaringan komputer besar lainnya. Hal ini muncul karena seringkali perbedaan protokol komunikasi dalam jaringan komputer hanya terjadi di tingkat jaringan komputer yang besar.



Friday, July 18, 2014

Jenis - Jenis Antena dan Contoh nya

Jenis - Jenis Antena Materi Teknik Komputer Jaringan
1. Grid Antena

Antenna Grid Wifi 2,4 GHz dengan Gain 21 Db, sangat cocok digunakan untuk Antenna Wifi Anda. Bisa digunakan untuk Point to Point, atau Klien dari Akses Point anda. Sangat cocok
digunakan untuk antenna Klien Rt-Rw Net anda sehingga bisa menekan biaya Investasi awal klien anda.
Antena grid memiliki kekuatan sinyal hingga 24 dB, sementara antena parabolic hingga 18 dB. menambah gain antena, namun akan membuat pola pengarahan antena menjadi lebih sempit.

2. Yagi Antena

Antena Yagi adalah jenis antena radio atau televisi yang diciptakan oleh Hidetsugu Yagi. Antena ini dilengkapi dengan pengarah dan pemantul yang berbentuk batang.
Antenna Yagi terdiri dari tiga bagian, yaitu:
Driven adalah titik catu dari kabel antenna, biasanya panjang fisik driven adalah setengah panjang gelombang dari frekuensi radio yang dipancarkan atau diterima.
Reflektor adalah bagian belakang antenna yang berfungsi sebagai pemantul sinyal,dengan panjang fisik lebih panjang daripada driven.Director adalah bagian pengarah antena, ukurannya sedikit lebih pendek daripada driven. Penambahan batang director akan

3.Omni Antena

Fungsi utama antena wireless adalah memperluas area coverage, bukan untuk memperkuat sinyal, fungsi penguat sinyal adalah pada radio atau access point, jadi antena wifi hanya mempunyai kekuatan penguat pasif, kekuatan antena adalah pada pemfokusan gelombang radio, dan semakin besar dBi dari antenna maka semakin luas atau jauh area coverage yang bisa dijangkau. Umumnya kualitas dari antena dilihat dari kualitas dari bahan pembuatnya, semakin bagus kualitas elemen yang ada di dalam antenna, maka semakin jauh pula jangkauannya dan konon bahkan bisa mereduksi dari noise atau interferensi yang timbul di sekitarnya. Makanya umumnya semakin mahal harga antena wireless semakin jauh pula jangkauannya.

Ada berbagai type dari antena wifi, ada antena grid yang biasanya digunakan untuk mode station atau keperluan koneksi point to point, kemudian antena Omni yang biasanya digunakan sebagai antena transmitter atau hotspot, dan sebenarnya masih banyak lagi dari type antena, ada sectoral waveguide, sectoral array, panel, kentongan, wajan bolic dan lain-lain. Semua type antena yang anda pilih tergantung dari kebutuhannya.

4. Antena Sectoral

Antena Sectoral hampir mirip dengan antena omnidirectional. Yang juga digunakan untuk Access Point to serve a Point-to-Multi-Point (P2MP) links. Beberapa antenna sectoral dibuat tegak lurus , dan ada juga yang horizontal.
Antena sectoral mempunyai gain jauh lebih tinggi dibanding omnidirectional antena di sekitar 10-19 dBi. Yang bekerja pada jarak atau area 6-8 km. Sudut pancaran antenna ini adalah 45-180 derajat dan tingkat ketinggian pemasangannya harus diperhatikan agar tidak terdapat kerugian dalam penangkapan sinyal.

Pola pancaran yang horisontal kebanyakan memancar ke arah mana antenna ini di arahkan sesuai dengan jangkauan dari derajat pancarannya, sedangkan pada bagian belakang antenna tidak memiliki sinyal pancaran.
Antenna sectoral ini jika di pasang lebih tinggi akan menguntungkan penerimaan yang baik pada suatu sector atau wilayah pancaran yang telah di tentukan.

5. Antena Parabolik

Antena Parabolik Dipakai untuk jarak menengah atau jarak jauh dan Gain-nya bisa antara 18 sampai 28 dBi









Wednesday, July 16, 2014

Apa Itu LAN ?

Definisi Tentang Pengertian LAN ( Local Area Network )
Pertama kali LAN menggunakan kabel �coaxial�. Kemudian, kabel �twisted pair� yang digunakan dalam sistem telepon telah mampu membawa frekuensi yang lebih tinggi dan dapat mendukung trafik LAN. Dan saat ini, kabel fiber optik telah tampil sebagai pilhan kabel berkecepatan sangat tinggi.

Local Area Network menggunakan empat tipe kabel :
Coaxial
Unshielded Twisted Pair (UTP)
Shielded Twisted Pair (STP)
Fiber Optik

Penggunaan Kabel Coaxial

Kabel coaxial terkadang digunakan untuk topologi bus, tetapi beberapa produk LAN sudah tidak mendukung koneksi kabel coaxial.
Protokol Ethernet LAN yang dikembangkan menggunakan kabel coaxial:

10Base5 / Kabel �Thicknet� :
adalah sebuah kabel coaxial RG/U-8.
merupakan kabel �original� Ethernet.
tidak digunakan lagi untuk LAN modern.

10Base2 / Kabel �Thinnet�:
adalah sebuah kabel coaxial RG/U-58.
mempunyai diameter yang lebih kecil dari �Thicknet�.
menggantikan �Thicknet�.
tidak direkomendasikan lagi, tetapi masih digunakan pada jaringan LAN yang sangat kecil.

Unshielded Twisted Pair�

Kabel �Unshielded twisted pair� (UTP) digunakan untuk LAN dan sistem telepon. Kabel UTP terdiri dari empat pasang warna konduktor tembaga yang setiap pasangnya berpilin. Pembungkus kabel memproteksi dan menyediakan jalur bagi tiap pasang kawat. Kabel UTP terhubung ke perangkat melalui konektor modular 8 pin yang disebut konektor RJ-45. Semua protokol LAN dapat beroperasi melalui kabel UTP. Kebanyakan perangkat LAN dilengkapi dengan RJ-45.

Kategori UTP

Kategori
Performansi (MHz)
Penggunaan

Cat 1
1 Voice, Mainframe, Dumb Terminal

Cat 2
4 4 MB Token Ring

Cat 3
10 10MB Ethernet

Cat 4
20 16 MB Token Ring

Cat 5
100 100 MB Ethernet

�Shielded Twisted Pair�

�Shielded twisted pair� adalah jenis kabel telepon yang digunakan dalam beberapa bisnis instalasi. Terdapat pembungkus tambahan untuk tiap pasangan kabel (�twisted pair�).Kabel STP juga digunakan untuk jaringan Data, digunakan pada jaringan Token-Ring IBM. Pembungkusnya dapat memberikan proteksi yang lebih baik terhadap interferensi EMI.

Kelemahan kabel STP

Kabel STP mempunyai beberapa kelemahan :
Attenuasi meningkat pada frekuensi tinggi.
Pada frekuensi tinggi, keseimbangan menurun sehingga tidak dapat mengkompensasi timbulnya �crosstalk� dan sinyal �noise�.
Harganya cukup mahal.

Kabel Fiber Optik

Kabel Fiber Optik adalah teknologi kabel terbaru. Terbuat dari glas optik. Di tengah-tengah kabel terdapat filamen glas, yang disebut �core�, dan di kelilingi lapisan �cladding�, �buffer coating�, material penguat, dan pelindung luar.Informasi ditransmisikan menggunakan gelombang cahaya dengan cara mengkonversi sinyal listrik menjadi gelombang cahaya. Transmitter yang banyak digunakan adalah LED atau Laser.

Kelebihan menggunakan kabel Fiber Optik

Kabel Fiber Optik mempunyai beberapa kelebihan, diantaranya :
Kapasitas bandwidth yang besar (gigabit per detik).
Jarak transmisi yang lebih jauh ( 2 sampai lebih dari 60 kilometer).
Kebal terhadap interferensi elektromagnetik.

Kabel Fiber Optik banyak digunakan pada jaringan WAN untuk komunikasi suara dan data. Kendala utama penggunaan kabel fiber optik di LAN adalah perangkat elektroniknya yang masih mahal. Sedangkan harga kabel Fiber Optiknya sendiri sebanding dengan kabel LAN UTP.



Kumpulan Soal Dan Jawaban Tentang Jaringan Komputer

Kumpulan Soal - Soal Dan Jawaban Jaringan Komputer
Wikiblogsite Akan Share tentang kumpulan Soal dan Jawaban tentang jaringan komputer.
Semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan soal dan jawaban di bawah ini :

1.        Ada 3 standar dalam jaringan Nirkabel kecuali (Bobot 3, KUK 2.1 )
a.802.11a
b.802.11i
c.802.11b
d.802.11g
alasan : karena 802.11a,802.11b,802.11g termasuk standarisasi jaringan nirkabel
2.        802.11g memiliki 14 channel.Channel yang tidak saling akan bertabrakan ketika dipasang bersamaan adalah (Bobot 3, KUK 1.3)
a.2,4,6
b.1,3,10
c.1,6, 11
d.4,6,11

3.        Alat yang biasa digunakan untuk menghubungkan 2 gedung di mana karena kondisi fisiknya tidak memungkinkan adanya penghubung kabel adalah (Bobot 2, KUK 1.4)
a.Access Point
b.Hub
c.Bridge
d.Switch
karna: acces point menggunakan glombang frekuensi radio bukan kabel
4.        Yang tidak termasuk standar keamanan jaringan nirkabel adalah (Bobot 4, KUK 2.2)
a.WEP
b.WPA
c.802.1x
d.SIP

5.        Jenis kabel yang digunakan untuk menghubungkan access point ke switch jaringan adalah (Bobot 1, KUK 1.2)
a.Serial
b.Rollover
c.Cross
d.Straight

6.        Berapa besar maksimum akses data rate yang bisa disediakan oleh access point ? (Bobot 3, KUK 3.1)
a.5 Mbps
b.54 Mbps
c.11 Mbps
d.2 Mbps

7.        Parameter yang biasa dipasang dan disebar secara broadcast oleh access point dan parameter inilah yang menghubungkan klien device dengan access point adalah (Bobot 4, KUK 3.1)
a.SSID
b.WEP
c.WPA
d.PPP

8.        Kemampuan untuk berpindah access point tanpat terasa adanya putusnya konektifitas oleh klien disebut juga (Bobot 3, KUK 3.3)
a.WPA
b.Roaming Nirkabel
c.WEP
d.DeadSpot



9.        Jaringan pada umumnya menggunakan kabel sebagai media konektifitas.Untuk Jaringan Nirkabel media apakah yang digunakan ? (Bobot 2 , KUK 3.2)
a.Fiber
b.Coaxial
c.UTP
d.Radio frekuensi

10.    Berapa banyak channel yang dimiliki oleh 802.11g ?(Bobot 4 , KUK 1.4)
a.14
b.15
c.16
d.17

11.    11.Yang tidak termasuk tipe dari jaringan Nirkabel (Bobot2 , KUK 1.2)
a.MAN
b.WWANs
c.WMANs
d.WLANs

12.    Gambar di bawah ini menunjukan gambar.. (Bobot 1, KUK 2.2)
a.Access point
b.bridge
c.Antenal
d.Kabel

13.    Yang termasuk sekuritas dasar jaringan Nirkabel,kecuali.. (Bobot 3, KUK 2.3)
a.SSIDs
b.WEP
c.MAC address verfication
d.Qos

14.    Yang tidak termasuk jaringan Nirkabel : (Bobot 3, KUK 1.1)
a.Access point
b.Server
c.Antena
d.Switch

15.    Frekuensi yang dimiliki oleh standard 802.11a adalah (Bobot 4, KUK 1.3)
a.2
b.5
c.3
d.4

16.    Frekuensi 2.4 Ghz dimiliki oleh standard (Bobot 4, KUK 2.3)
a.802.11g
b.802.11b
c.A dan B benar
d.A dan B salah

17.    Yang mempengaruhi kekuatan standar 802.11b adalah (Bobot 4, KUK 2.3)
a.kaca
b.air
c.tanah
d.gipsum

18.    Standar yang mudah terinferensi dengan gelombang microwave dan telepon nirkabel adalah (Bobot 4, KUK 2.1)
a.802.11a
b.802.11b
c.802.11g
d.Semua benar
19.    Mekanisme CSMA/CD dalam ethernet sama dengt dengan mekanisme di jaringan nirkabel yang disebut dengan (Bobot 4, KUK 3.1)
a.Delay
b.Jitter
c.Collision
d.Distribution Method

20.    Yang termasuk jenis antena dalam jaringan nirkabel adalah (Bobot 2, KUK 3.1)
a.omni drectional
b.bi-directional
c.Semua benar
d.hanya a yang benar

21.    Yang termasuk klien device dari jaringan nirkabel adalah (Bobot 1, KUK 1.2)
a.PCMIA
b.handphone wireless
c.laptop
d.hanya a dan b yang benar

22.    Kabel yang seringkali digunakan untuk antena adalah (Bobot 1, KUK 1.1)
a.UTP
b.Fiber
c.Optic
d.Coaxial

23.    Jenis kabel yang digunakan dari access point ke switch adalah (Bobot 2, KUK 1.1)
a.straight
b.cross
c.rollover
d.DTE cable

24.    Apabila sebuah IP memiliki /28.Berapakah subnet yang dimiliki ? (Bobot 1, KUK 2.3)
a. 255.255.255.128
b. 255.255.255.192
c.255.255.255.240
d. 255.255.255.248

25.    Subnet Class B ditunjukan dengan (Bobot 1, KUK 2.3)
a.255.0.0.0
b.255.255.0.0
c.255.255.255.0
d.255.255.255.255

karena di class B memiliki 

Sunber : http://wikiblogsite.blogspot.com/